Mengunjungi museum bagi anak-anak sekarang sepertinya kurang populair, mereka lebih akrab dengan arena bermain yang menyebar di seantero mall. Tapi Vansa beda, walau tidak menabukan yang di mall, tapi juga diimbangi dengan ke museum dan tempat-tempat bersejarah lainnya. Vansa bisa menikmati satu persatu dari awal sampai akhir. Boleh juga,...makanya tulisan-tulisan Vansa tentang sejarah lumayan banyak, walau tentu sebagian diambilnya dari hasil browsing.